• Skip to primary navigation
  • Skip to main content
  • Skip to primary sidebar

PAHOMPU.COM

Info Teknologi Blog SEO dan Bisnis Online

  • Blogging & SEO
    • Themes
    • Script
  • Teknologi
    • Komputer
    • Mobile & App
  • Internet
  • Sosial Media
  • Other
    • Bisnis Rumahan
    • Bisnis Online
    • Ulasan Bisnis
    • Motivasi
Home / Blogging Dan SEO / 12 Aspek SEO Paling Penting Untuk Membangun Website

18 December 2016 by pahompu 2 Comments

12 Aspek SEO Paling Penting Untuk Membangun Website

Hari ini, kita akan membahas Aspek Dasar SEO yaitu 12 Aspek SEO Paling Penting Untuk Membangun Website, dan SEO paling Penting.  Ini merupakan bahasan tentang mengoptimalkan situs Anda secara keseluruhan dalam mesin pencari, bukan hanya satu halaman, atau satu aspek.

Setelah anda memilih kata kunci yang tepat untuk situs anda dan terlihat kata kunci tersebut sangat SEO menurut anda, sebelum anda mengisi website tersebutdengan konten konten yang sudah anda siapkan, anda masih harus memikirkan bebarapa hal berikut.  Dan pastikan dengan teliti:

  • Tentang Apakah situs Anda
  • Apa Tujuan dari Situs Anda
  • Seberapa besar komitmen Anda Membangun Situs Tersebut

Setelah Anda memastikan tiga hal tersebut, maka sudah saatnya untuk bekerja Mengoptimalakn Aspek SEO Paling Penting untuk website tersebut.  Jadi, mari kita mulai …..

12 Dasar Aspek SEO Paling Penting Untuk Membangun Website

Table Of Contents show
1 Berikut 12 Aspek SEO Paling Penting Untuk Mengoptimalkan Website pada Mesin Pencari
1.1 1. Fokuskan NICHE Situs anda Tentang Satu Hal
1.2 2. Masukkan Keyword di Bagian Penting Situs.
1.3 3. Tambahkan Link Internal Dalam Halaman/Post Situs Anda.
1.4 4. Gunakan Struktur Permalink Yang Mencakup Kata Kunci.
1.5 5. Hapus Semua Yang Memperlambat Website Anda.
1.6 6. Gunakan Kata Kunci Dalam Gambar Post.
1.7 7. Tambahkan Link Ke Situs-Situs Lain Yang Relevan.
1.8 8. Update Konten Website Anda Sesering Mungkin.
1.9 9. Pastikan Situs Anda Diindeks Di Mesin Pencari.
1.10 10. Terus Cari dan Tambahkan Backlink Ke Situs Anda.
1.11 11. Jangan Sering Mengubah Domain dan Title Utama Situs.
1.12 12. Tulis Konten anda Se Natural Mungkin

Berikut 12 Aspek SEO Paling Penting Untuk Mengoptimalkan Website pada Mesin Pencari

1. Fokuskan NICHE Situs anda Tentang Satu Hal

Hal ini merupakan dasar SEO atau Aspek SEO Paling Penting, karena bila anda Fokus tentang satu hal saja Anda bisa melakukan pemilihan dan penelitian kata kunci untuk konten kontennya dengan lebih baik, dan ide serta kreatifitas anda tidak melumer menjadi Rancu, dan melebar kemana mana.

BACA JUGA : Niche Blog Yang Cocok Untuk Google Adsense

2. Masukkan Keyword di Bagian Penting Situs.

Sertakan “Keyword” dalam Title situs, nama Domain, Deskripsi, Tagline, Kategori blog, Judul halaman, dan konten halaman, karena ini Aspek SEO Paling Penting. Jika Anda berencana membangun website tersebut dengan WordPress, Anda dapat melakukannya di Pengaturan Umum atau melalui plugin seperti All in One SEO Pack atau YOAST.

3. Tambahkan Link Internal Dalam Halaman/Post Situs Anda.

Di WordPress Banyak sistem manajemen konten secara otomatis bisa melakukan hal ini, tetapi jika anda memakai feature blog yang tidak mendukung, seperti Blogger, Lakukan secara manual di setiap konten anda, tambahkan link ke kontent konten yang saling berhubungan, pada anchor teks yang relevan, usahakan penempatannya dilakukan dengan baik dan pada saat nya anda akan menemukan PA (Page Authority) dari website anda memiliki peringkat yang tinggi, dan tentu ini sangat menguntungkan buat menambah lalu lintas pengunjung ke situs anda.

4. Gunakan Struktur Permalink Yang Mencakup Kata Kunci.

Aspek SEO Paling Penting ini jangan anda remehkan. Beberapa situs menggunakan nomor dalam permalinknya dan ini adalah hal yang tidak tepat, bahkan situs situs mesin pencari sangat tidak menyarankannya.

Jangan seperti ini
http://bloganda.com/?p=789

Seharusnya seperti ini:
http://bloganda.com/judul-berisi-kata-kunci

Karena URL juga digunakan oleh mesin pencari untuk menemukan suatu topik yang di cari pada QUERY SEARCH ENGINE.

5. Hapus Semua Yang Memperlambat Website Anda.

Hal hal yang tidak penting dalam website dan bisa mengganggu kecepatan loading, serta kenyamanan pengunjung website anda nantinya di blog anda, buang saja

Misalnya :

  • Font ekternal yang Terlihat bagus menurut anda, tetapi loadingnya lambat
  • Gambar flash yang sama sekali tak berhubungan dengan situs
  • dll.

6. Gunakan Kata Kunci Dalam Gambar Post.

Jangan meremehkan penggunaan gambar/image dalam kontent, karena ini merupakan satu Aspek SEO Paling Penting yang di terapkan oleh mesin mesin pencari, tambahkan minimal 1 gambar dalam setiap konten dan masukkan kata kunci utama pada ALT gambar dan Bagian DESKRIPSI gambar.

BACA : Alasan Kenapa Harus Menyertakan Gambar dalam Konten Blog

7. Tambahkan Link Ke Situs-Situs Lain Yang Relevan.

Anda dapat melakukan ini dengan memasukkan situs situs tersebut di blogroll, link list, atau halaman sumber di situs web Anda.

Tentu saja, setiap link keluar adalah “point” untuk situs lain tersebut. Namun, jika Anda melakukannya dengan baik dan orang mengklik link Anda, ini akan memberitahu mesin pencari bahwa situs Anda adalah website terpercaya  dan punya kredibilitas dalam membahas topik yang sedang anda bahas.

8. Update Konten Website Anda Sesering Mungkin.

Situs dengan konten dinamis dan terus update sering memiliki peringkat lebih tinggi dibandingkan dengan konten yang statis. Itu sebabnya blog dan direktori (seperti Wikipedia) melakukannya dengan baik di search engine. Mereka terus-menerus diperbarui dengan kontennya walaupun post nya sudah lama dibuat.

9. Pastikan Situs Anda Diindeks Di Mesin Pencari.

Banyak mesin pencari akan secara otomatis mencari dan mengindeks konten Anda, tapi jangan mengandalkan itu.  Banyak cara yang bisa anda lakukan secara manual atau Optimalisasi SEO.  Pastikan mesin pencari seperti Google, Bing, dan Yahoo sudah mengindekssitus Anda, sehingga orang-orang akan menemukan situs Anda di indeks mesin pencari.

10. Terus Cari dan Tambahkan Backlink Ke Situs Anda.

Ketika kita bicara SEO, bagian ini merupakan hal yang benar-benar penting. Kabar buruknya adalah anda tidak bisa sesukanya untuk membuat suatu Backlink dari situs lain ke situs anda karena anda tidak memiliki hak kontrol untuk situs orang lain tersebut. Sarannya; buatlah konten yang benar benar Unik, Baik secara Informasi dan Berguna bagi audiens, lambat laun konten anda akan terus dipakai orang sebagai referensi dan anda akan mendapatkan banyak backlink.

Nasihat lainnya dari para ahli SEO ini juga bisa anda terapkan, anda bisa menghubungi pemilik website lain untuk mereferensikan situs anda bila konten blog orang tersebut membahas sesuatu yang berhubungan dengan NICHE blog anda, atau anda juga bisa menjadi Guest blogger di situs situs tertentu dan menambahkan link link ke situs anda.

BACA : Keuntungan Guest Blogging Yang Perlu Anda Ketahui

11. Jangan Sering Mengubah Domain dan Title Utama Situs.

Usia URL Anda adalah faktor penting dalam peringkat pencarian situs Anda, jadi bersabarlah. Jika Anda sering mengganti domain dan Title sebuah blog, bahkan walaupun itu setiap enam bulan sekali, Anda tidak akan pernah melihat situs Anda mendapatkan peringkat yang layak di mesin pencari.

12. Tulis Konten anda Se Natural Mungkin

Tak satu pun dari hal-hal di atas akan berguna jika Anda kemudian justru mengisi konten situs anda dengan hal yang tidak natural, seperti Auto generated Content, Spinned Article, Copy Paste dan lain lain.

Sarannya;

  • Walaupun konten anda hanya TERJEMAHAN, Perbaikilah tata Bahasanya dengan baik, tambahkan ide-ide di artikel tersebut bila anda menemukan bahwa artikel yang anda terjemahkan masih Dangkal.
  • Walaupun kontent anda hanya REWRITE belaka, Perbaikilah tata Bahasanya dengan baik, tambahkan ide-ide bila anda menemukan bahwa artikel yang anda tulis ulang itu masih kurang lengkap.
  • dst. yang penting jangan hanya Copy Paste, Jangan Hanya Spin.

Atau… Tulislah hal-hal Menarik dan Unik, ikuti langkah-langkah di atas, Bersabarlah, dan Anda akan melihat hasilnya.

So…, apakah website Anda sudah anda menerapkan Dasar dasar  Aspek SEO Paling Penting tersebut untuk mengoptimalkan keberadaanya di mesin pencari? dan anda memiliki trik lain yang belum disebutkan diatas? Bagilah pengalaman anda di bagian komentar. Salam Pahompu.com

Filed Under: Blogging Dan SEO Tagged With: SEO, Tips dan Trik

Related Posts

  1. 6 Alasan Kenapa WordPress Menjadi Pilihan Terbaik Untuk Membangun Website
  2. 3 Tips SEO Untuk Membangun Blog dan Bisnis Online Anda
  3. 3 Saran Penting Untuk Menghasilkan Uang Dari Blog
  4. 10 Tips Untuk Meningkatkan Peringkat Situs Anda
  5. Trik SEO Yang Murah dan Efektif
  6. Tiga Alat Penting Untuk Menjadikan Bisnis Affiliate Sukses
  7. 5 Cara Gratis untuk Mempromosikan Website anda
  8. 11 Plugin Untuk Mempercepat Loading Website

Reader Interactions

Comments

  1. Barmen says

    18 December 2016 at 2:02 AM

    Kayaknya diatas dasranya semua sudah di bahas mas bro… Tips nya jelas ringkas dan padat, dan sangat berguna, mohon izin untuk mempraktekkannya.

    Reply
  2. togelmarket2 says

    10 February 2017 at 9:43 PM

    mantap gan buat artikelnya dan sangat menarik

    Reply

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Primary Sidebar

POPULAR POSTS

  • Cara Menghapus Riwayat Pembelian di App Store posted on 8 January 2017
  • hoax Hoax dan Social Engineering posted on 27 February 2017
  • Teknologi Smarty Ring Untuk Android posted on 26 October 2016
  • Beberapa Kelebihan Adobe Photoshop CC posted on 4 November 2016
  • cara memotong dan menggabungkan lagu di iPhone Cara Memotong Dan Menggabungkan Lagu Di Perangkat iPhone posted on 1 March 2017
  • Trik Cara Menambahkan Google Maps Pada Artikel Tanpa Plugin posted on 8 September 2016
  • tren teknologi terbaru 2017 Tren Teknologi Terbaru 2017 Siap Meramaikan Industri IT Dunia posted on 11 January 2017

Recent Posts

  • 7 Reliable Email Advertising and Marketing Approaches to Produce More Sales 29 August 2021
  • 6 Elemen Penting dalam Strategi Pemasaran Digital 18 November 2020
  • 9 Halaman Penting Ini Harus Ada Pada Website Bisnis Kamu 29 October 2020
  • Lima Faktor Peringkat SEO Dasar yang Harus Anda Ketahui 21 July 2020
  • Kendala Yang Sering Dihadapi Saat Mengelola Sebuah Web Hosting 29 March 2020
  • Mending Mana? Beli Laptop atau Rakit PC? 4 February 2020
  • Cara Membuat Teks Warna Warni di Insta Story 23 January 2020

Recent Comments

  • Hartono Liem on Lima Faktor Peringkat SEO Dasar yang Harus Anda Ketahui
  • cotekno on Lima Faktor Peringkat SEO Dasar yang Harus Anda Ketahui
  • Komala maulana on 4 Langkah Mudah Cara Bisnis Online Di Internet
  • Roffif Syafruddin on Cara Menghapus Riwayat Pembelian di App Store
  • Roffif Syafruddin on Mending Mana? Beli Laptop atau Rakit PC?

Tags

affiliate marketing android anti virus aplikasi bisnis Bisnis Online blog blogging Custom Background Custom Colors Custom Menu Entertainment facebook Featured Images game Google Adsense internet iphone komputer Laptop Left Sidebar mobile Money Online News One Column online plugin Right Sidebar SEO smartphone Sticky Post teknologi template terbaik Theme Options Threaded Comments tips Tips dan Trik Translation Ready trik trik wordpress Tutorial Wordpress Two Columns Windows 10 wordpress
  • About
  • Contact Us
  • Privacy Policy
  • Disclaimer
  • Term Of Services
  • Subscribe Us

Copyright © 2023 · Gen Polos on Genesis Framework · WordPress · Log in