Windows 10 merupakan sebuah sistem operasi yang penggunanya kian hari kian bertambah banyak. Ketika baru menginstal OS ini di komputer atau laptop, sudah ada beberapa program bawaan yang kalau dimanfaatkan dengan benar bisa bekerja dengan maksimal tanpa harus menambahkan software pihak ketiga. Contoh program bawaan salah satunya adalah Windows Defender yang berguna untuk melindungi komputer dari serangan virus, malware, adware dan berbagai macam program jahat lainnya.
Di sisi lain, para pengembang software tak ketinggalan menciptakan program-program yang ditujukan kepada pengguna Windows anyar ini, sebut saja misalnya antivirus Avast, Smadav dan lain-lain. Banyak dari program buatan pihak ketiga yang bisa dipasang di Windows 10 memang terbukti bermanfaat, namun sayangnya tidak sedikit pula yang malah ‘kurang berguna’.
4 Program Yang Sebaiknya Dihapus Oleh Pengguna Windows 10
Jika kamu saat ini memakai OS Windows 10, lima program pihak ketiga di bawah ini sebaiknya di-uninstal saja dari laptop atau PC karena beberapa faktor. Inilah 4 program yang dimaksud.
1. Flash Player

Flash Player adalah program atau lebih tepatnya komponen untuk memutar video flash yang telah berumur hampir 20 tahun. Software ini diketahui telah dijadikan sebagai pintu masuk program jahat seperti malware dan adware, untuk itu sebaiknya hapus saja software ini dari komputer kamu karena alasan keamanan.
Flash Player sendiri dibuat oleh Adobe yang merupakan perusahaan yang sama dengan pembuat Photoshop yang populer itu. Adobe sendiri secara resmi akan menghentikan dukungannya pada flash Player tahun 2020 nanti.
Tips Mudah Mempercepat Booting Windows 10 di Laptop atau Komputer
Start Menu Windows 10 Tidak Berfungsi? Ini Solusi Mengatasinya
2. WhatsApp Desktop

WhatsApp untuk pengguna Windows mempunyai fungsi dan tampilan yang hampir sama persis dengan WhatApp Web dan menginstal versi desktop rasanya hanya membuang-buang space RAM dan HDD saja, mengingat file instalasi WhatsApp Desktop ini tidaklah kecil lebih dari 70MB dan memerlukan Hadr disk space lebih dari 100MB.
Memang tidak ada spyware atau walware yang disusupi ke dalam WhatsApp Desktop tersebut, namun pertimbangan dari sisi fungsi dan kegunaanlah yang menyebabkan program ini layak dipertimbangkan untuk diuninstal.
3. Norton Anti-Virus

Pengguna Norton Anti-Virus telah banyak yang mengeluhkan bahwa program pelidung dari virus ini telah menyebabkan komputer mereka jadi lambat. Silahkan coba saja cari di internet tentang masalah ini, kamu akan menemukan banyak sekali keluhan-keluhan dari pengguna baik di website resmi Norton sendiri maupun di berbegai forum online.
4. iTunes

iTunes bukanlah software perusak atau software mata-mata yang akan menyadap aktivitas kamu di komputer, namun program ini sebaiknya dipertimbangkan untuk dihapus karena fungsinya yang ‘kurang efisien’ dibandingkan dengan player musik yang lain. Update-nya yang jarang juga isa menjadi bahan pertimbangan berikutnya untuk memnghapus software dari Apple tersebut.
Empat program di atas disarankan untuk dihapus berdasarkan pengalaman pengguna Windows 10 pada forum-forum online dan tentunya juga saran dari banyak pakar komputer khususnya Windows. Jika kamu saat ini memang memakai salah satu atau semua program di atas, maka mulailah untuk mempertimbangkan untuk menghapusnya.
malaikadany says
Thanks for the love! 4 weeks.