Setelah LG Watch, Huawei juga menyusul dengan merilis jam tangan pintar Android, yaitu Jam Tangan Pintar Huawei Watch 2 di tahun 2017 ini. Huawei Watch 2 tampil dengan desain yang lebih sporty dibandingkan edisi pertamanya yang lebih elegan.

Satu fitur unik yang ada pada jam tangan Huawei generasi kedua ini adalah sudah dusediakannya slot kartu SIM. Maka kita dapat mengharapkan dukungan LTE dan Anda dapat melakukan panggilan langsung dari perangkat tanpa ponsel.
Baca Juga : Teknologi Smarty Ring Untuk Android
Setidaknya tiga warna Jam Tangan Pintar Huawei Watch 2 yang akan dijual yaitu hitam, oranye, abu-abu dan Pap warna kuning neon.

Untuk referensi, Huawei Watch yang pertama memiliki muka berdiameter 42mm dengan ketebalan badan 11.3mm Dengan menggunakan layar AMOLED dengan kepadatan piksel 486 per inci dan memiliki baterai berkapasitas. Dan tidak slot kartu SIM seperti Versi kedua ini.
Huawei Watch 2 diissukan akan diluncurkan pada 26 Februari ini bersama Huawei P10 dan P10 Plus.
Leave a Reply